Dollar AS melemah terhadap mata uang Euro dan Pound Sterling pada hari Kamis 4 November 2021,setelah Federal Reserve AS mengatakan tidak akan terburu-buru menaikkan suku bunga bahkan ketika mulai melonggarkan stimulus era pandemi. The Fed, semalam mengumumkan pemotongan bulanan $15 miliar menjadi $120 miliar dalam pembelian bulanan Treasuries dan sekuritas yang didukung hipotek, tetapi ketua Jerome Powell mengatakan bank sentral AS akan tetap berhati hati dalam memutuskan kapan akan menaikkan suku bunga acuannya. Pound Sterling Inggris naik ke $ 1,3690 pada awal sesi asia,mata uang Euro juga naik di level $ 1,1610 .Perhatian pasar sekarang beralih ke berapa lama The Fed dapat menunda kenaikan suku bunga, mengingat kekhawatiran bahwa inflasi yang tinggi dapat bertahan lebih lama dari yang diproyeksikan Fed pada awalnya .Pertemuan dua minggu bank sentral yang membuat fluktuasi di pasar, berakhir dengan pertemuan Bank of England pada hari Kamis ini ,ketika itu bisa menjadi bank sentral besar pertama di dunia yang menaikkan suku bunga sejak pandemi virus corona melanda. Mata uang Yen tetap melemah, dan diperdagangkan satu dolar pada 114,14 yen dan sempat mencapai level 114,69 yang dicapai bulan lalu. Di tempat lain, Dollar Aussie sedikit naik di $0,7462, dibantu oleh Dollar AS yang lemah.